Semakin maraknya orang yang membuka bisnis atau usaha, membuat jasa riset dan studi kelayakan juga semakin dicari. Bagi pelaku bisnis dan usaha, jasa tersebut bisa sangat membantu dalam mengembangkan bisnis yang tengah di bangun. Jadi tidak heran jika penyedia jasa tersebut cukup laris dipasaran.
Di dunia bisnis, melakukan riset pasar adalah tahapan terpenting karena akan menjadi gambaran kepada perusahaan, apakah produk atau jasa yang mereka sediakan nanti bisa diterima oleh masyarakat atau tidak. Hal ini sangat berhubungan erat dengan keuntungan yang nantinya akan diperoleh perusahaan dari produk atau jasa tersebut.
Kegiatan riset pasar harus dilakukan secara sistematis. Kegiatan ini dimulai dari proses perumusan masalah, kemudian dilanjutkan dengan perumusan tujuan, pengumpulan data, pengolahan data, hingga interpretasi dari hasil riset di pasaran. Kegiatan tersebut dilakukan untuk mengetahui seberapa besar peluang produk tersebut di pasaran. Itulah mengapa jasa riset dan studi kelayakan menjadi sangat penting, bagi sebuah perusahaan yang ingin meluncurkan produk atau jasa baru.
http://grapadimedan.com/2019/10/29/jasa-riset-dan-studi-kelayakan/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar