Posisi suatu produk adalah perangkat kompleks dari persepsi, kesan, dan perasaan yang diingat konsumen untuk produk dibandingkan dengan produk pesaing. Peta posisi produk (quadrant analysis) merupakan salah satu bentuk analisis yang sering digunakan dalam riset karena bentuk ini mengkombinasikan tentang persepsi pelanggan dan tingkat kepentingan menurut pelanggan. Ide alat analisis ini berasal dari analisis kuadran standar yang sejak lama telah digunakan di dalam strategi bisnis. Dalam quadrant analysis, importance diwakili oleh sumbu vertikal dari tinggi (atas) ke rendah (bawah), sedangkan performance diwakili oleh sumbu horisontal dari rendah (kiri) ke tinggi (kanan).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar